Sabtu, 14 April 2012

Saingi Intel Ivy Bridge, AMD Siapkan Trinity


Meluncurnya prosesor terbaru Intel Ivy Bridge, rupanya menyulut reaksi musuh bebuyutannya di pasar prosesor, AMD (Advanced Micro Device).

AMD dikabarkan sedang memproduksi APU (Accelerated Processing Unit) baru dengan kode nama Trinity yang diperkirakan akan muncul di pasar pada kuartal ketiga tahun ini.

APU sendiri adalah sebutan AMD untuk produknya yang menggabungkan prosesor dengan grafis Radeon dalah sebuah chip tunggal.

Seperti yang dikutip dari Fudzilla, prosesor Trinity tersebut akan masuk dalam platform dengan kode nama Virgo dan menggunakan soket baru, soket FM2.

Prosesor tercepat dari AMD Trinity adalah A10 5800K quad-core dengan kecepatan 3,8GHz, cache 4MB, TDP 100W serta dukungan penggunaan memori RAM DDR3 1866 MHz.

A10 5800K ini ditenagai grafis AMD Radeon HD 7660D yang terdiri dari 384 shader unit, lebih sedikit dari pendahulunya, A8 3870K yang memiliki 400 shader unit. Shader unit sendiri berfungsi untuk merender grafis 3D pada game 3D.

Meski jumlah shader unit lebih sedikit, AMD mengklaim bahwa grafis yang dihasilkan A10 5800K ini jauh lebih superior dari pendahulunya maupun pesaingnya serta pemakaian daya yang lebih efisien.

A10 5800K memiliki 4 core prosesor Piledriver dan kinerja prosesornya juga diklaim lebih cepat 10 hingga 20 persen dari A8 3870K. AMD telah memperbaiki beberapa kekurangan pada arsitektur Bulldozer di Piledriver.

Tak hanya A10 5800K, AMD juga menyiapkan A6 5400K dan A4 5300 yang telah memasuki tahap produksi sampel yang siap di awal April.

Solusi APU dari AMD ini sangat cocok bagi pengguna yang ingin membangun komputer gaming yang mumpuni namun dengan dana yang terbatas.

Kehadiran AMD Trinity ini akan bersaing dengan Intel Ivy Bridge di pasar kelas menengah kebawah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HEAD LINE NEWS SHARE INSIDE | Tempat Berbagi Ilmu dan Pengtahuan Seputar Dunia Komputer juga Dunia IT dll | Semoga Sobat Blogger Enjoy with this Blog dan Jangan lupa Like Us On Facebook ... | Terima Kasih atas Kunjungannya !
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...